登入選單
返回Google圖書搜尋
註釋

 Kanker ovarium tipe epitelial memiliki rasio keganasan yang 

tertinggi dibandingkan dengan kasus keganasan ginekologi yang 

lain. Hal ini dikarenakan lebih dari dua pertiga pasien terdiagnosis 

pada stadium lanjut. Kanker ovarium adalah penyebab kematian 

paling sering ke-empat akibat keganasan pada wanita.

Ada bukti kuat yang menunjukkan bahwa semua kanker 

ovarium tipe epitelial berasal dari luar ovarium. Kanker ovarium 

tipe serous high grade, kanker tuba fallopi, dan peritoneal carsino-

matosis kemungkinan berasal dari sel epitelial tuba bagian fimbria. 

Dalam hal ini, sebagian besar keganasan kanker ovarium tipe 

serous ditemukan pada gen BRCA 1-2 yang menjalani operasi 

profilaksis. Ditemukan berasal dari tuba bagian fimbria dan 

berhubungan dengan tuba preinvasive STICs (Serous Tubal in situ 

Carcinomas) yang mempunyai ekspresi berlebihan pada mutan 

TP53. Sebaliknya, sebagian besar kanker ovarium tipe endo-

metrioid dan clear cell diperkirakan berkembang dari endo-

metriosis yang terjadi pada ovarium atau struktur pelvis lainnya. 

Origin kanker ovarium tipe mucinous kurang jelas, kemungkinan 

berasal dari tumor mucinous borderline, atau lainnya dapat berasal 

dari metastasis kanker gastrointestinal. Dikatakan bahwa beberapa 

tumor musin dan Brenner berasal dari jaringan embrionik di dekat 

ovarium.