登入選單
返回Google圖書搜尋
註釋

Penggunaan smartphone yang semakin tinggi setiap tahunnya membuktikan bahwa teknologi telah masuk ke dalam sektor kehidupan manusia. Awalnya, smartphone dianggap barang mewah karena harganya yang mahal serta hanya dimiliki oleh beberapa kalangan tertentu saja, namun saat ini berbeda.

Semua orang dari muda sampai tua, dari pekerja bawah hingga pekerja atas, memiliki smartphone meskipun dengan tipe dan merk yang berbeda. Bahkan satu orang dapat memiliki lebih dari satu smartphone, hal ini dapat dilihat dari survei pengguna smartphone yang dilakukan oleh Hootsuite (We are Social) bulan Februari tahun 2022.

Buku ini memberikan pemahaman mengenai Integrated Mobile Learning System (IMLS) dalam upaya melatih literasi sains pada siswa sekolah dasar sehingga memadukan antara konsep belajar formal dan informal. Teknologi bukan untuk ditakuti tetapi harus dipelajari, meskipun semua individu memiliki lama waktu yang berbeda untuk menguasainya, tidak ada kemustahilan bahwa teknologi tidak dapat dipelajari.

Namun, kehadiran buku teks ini tidak dapat dianggap sebagai satu-satunya sumber belajar karena dengan semakin banyaknya referensi sumber, wawasan guru maupun siswa akan semakin luas dan kaya pengetahuan. Buku teks ini hanya memberikan landasan dalam pengembangan IMLS yang memadukan belajar formal dan informal dalam melatih literasi sains siswa sekolah dasar.