登入選單
返回Google圖書搜尋
註釋

Layaknya sebuah pohon, KAMMI sebagai wadah pergerakan mahasiswa tidak lagi berusia muda. Waktu demi waktu kepengurusan selalu melahirkan dinamika baru sebagai wujud keniscayaan dalam berjamaah. Keberagaman cara pandang, pemahaman, juga berbagai ijtihad hadir sejatinya untuk menenangkan, bukan menghilangkan dinamika. Menyadarkan kembali dari mana dan bagaimana pergerakan ini lahir, bukan membatasi tindakan yang akhirnya berujung keruhnya hubungan. Itulah keindahan yang menjadikan kader KAMMI dewasa dalam berproses.

Karena itu, selain batang pohon ini harus menjulang tinggi, ranting dan daunnya tumbuh dengan lebat, akarnya juga harus tetap kokoh tertanam. Sebab, dari akarlah air mulai mengalir, melewati ribuan sel di batang yang menjulang, hingga sampai ke daun, bunga, bahkan buahnya. Syarah Kredo Gerakan hadir memastikan air itu sampai ke tujuannya. Hanya dengan itu pohon pergerakan KAMMI akan bertahan melewati batas usia manusianya. Insya Allah.