登入選單
返回Google圖書搜尋
Cerita si Penidur
註釋

DI MINANGKABAU cerita ini bernama "Kaba

si Palalok". Sebuah cerita yang terkenal

sekali. Biasa diceritakan oleh orang tua-tua

kepada anak-anak, pada malam hari waktu akan tidur.

Pendeknya cerita ini telah umum di sana. Sungguhpun

begitu anak-anak tidak bosan-bosan mendengarkannya,

biarpun berulang-ulang diceritakan. Sebab orang-orang

yang menceritakannya

pandai menambah-nambah

dengan fantasinya

yang baru, yang menggembirakan

pendengar kecil-kecil itu.

Cerita ini pada cetakan pertama saya namai Periuk

dan Peti Hikmat. Sebuah naskah pendek kiriman saudara

Makmur, bernama

Kaba si Palalok sampai ke Balai Pustaka. Karena pendeknya

dan kurang sarat-sarat yang

lain, naskah itu tidak dapat dijadikan buku. Ketika itu

teringat oleh saya, baik cerita itu dijalin dengan kehidupan

anak-anak dan fantasinya. Sebab menurut pendapat

saya, bila anak-anak mendengar dongeng-

dongeng yang

bagus, maka hiduplah khayalnya (fantasinya). Dirinya

dimasukkan ke dalam cerita dan dijadikannya orang

yang tersebut dalam dongeng itu. Dengan demikian ia

berangan-anganlah

menurut cerita itu.

Demikianlah dongeng Si Palalok itu saya sadur, saya

rentang dan saya jalin dengan kehidupan anak-anak di

kampung, sehingga

menjadi buku kecil ini.

Saya ucapkan terima kasih kepada saudara Makmur

dengan naskahnya, yang telah menimbulkan hasrat

saya untuk menyusun

cerita ini.

Pada cetakan kedua, buku ini diberi gambar. Baik

kulit maupun dalamnya. Isinya pun banyak diperbaiki

dan ditambah.

Harapan saya mudah-mudahan buku kecil ini dapat

juga menyenangkan

hati anak-anak.