登入選單
返回Google圖書搜尋
KEAJAIBAN PENCIPTAAN MAHLUK
註釋

Coba kita renungkan sejenak ihwal kucing. Binatang yang cukup dekat dengan manusia ini biasanya seringkali melahirkan anaknya lebih dari satu. Anehnya, kita tidak pernah melihat kucing-kucing memenuhi lingkungan kita dalam jumlah yang sangat banyak. Padahal, kita jarang menyaksikan kucing mati. Jadi, ke mana perginya kucing-kucing itu?

           Lagi, dalam kehidupan sehari-hari, kita seringkali merasa kesal bila lupa akan sesuatu. Padahal, tahukah Anda bahwa lupa—seperti juga ingat—merupakan nikmat yang dianugerahkan Allah kepada kita? Pernahkah Anda membayangkan kesulitan-kesulitan apa yang akan kita alami bila kita tak pernah lupa.

           

Itulah contoh-contoh kecil yang dikemukakan oleh Imam Ghazali dalam karyanya ini. Ulama ternama ini menulis mengungkapkan berbagai hikmah, rahasia, dan keajaiban yang terdapat pada ciptaan-ciptaan Allah, yang acap kali luput dari perhatian kita..