Sampah merupakan limbah yang terbuang setelah berakhirnya suatu proses, limbah tersebut menjadi bahan sisa yang tidak diinginkan lagi. Sampah masih menjadi sumber masalah besar di Indonesia. Hampir di seluruh wilayah Indonesia masih mengalami kesulitan dalam mengelola sampah yang dihasilkan oleh masyarakat. Menurut Kementerian Lingkungan Hidup, menurut riset jumlah sampah yang dihasilkan oleh masyarakat Indonesia mencapai 67 juta ton pada tahun 2019. Sekitar 60% sampah yang dihasilkan merupakan sampah organik yang masih bisa didaur ulang. Ini merupakan jumlah yang tidak sedikit, dan akan menimbulkan hal – hal yang tidak diinginkan untuk jangka panjang. Kurangnya kesadaran dari masyarakat untuk mendaur ulang sampah atau mengelola sendiri sampahnya kembali karena masih menjadi hal yang tabu untuk dilakukan bahkan di beberapa wilayah masyarakat masih membuang sampah di pinggir jalan, di lautan, ke sungai dan tempat – tempat lain yang tidak seharusnya ditimbun sampah, dan akibatnya saat hujan dengan intensitas tinggi menimbulkan banjir bandang yang diakibatkan minimnya daerah resapan air dan sampah – sampah yang menghambat aliran – aliran air sehingga menyebabkan banyak saluran – saluran air yang mampet.