Buku Statistika Deskriptif dengan Program R ini, menyajikan materi cukup lengkap, mulai dari konsep dasar, pembahasan, contoh soal dan program R. Manfaat dari buku ini adalah sebagai pondasi utama untuk mendalami keilmuan bidang statistika dan pemrograman R lanjutan yang lebih kompleks dan saling terintegrasi satu sama lain.
Buku ini dirancang secara sistematis mulai dari statistika, contoh kasus, data sampai cara instalasi pemrograman R dan membuat program dasar. Harapan dengan mempelajari buku ini pembaca mampu memahami, menganalisis, menerapkan dan menyelesaikan contoh baik secara langsung maupun dengan program R.