登入選單
返回Google圖書搜尋
Transformasi Kurikulum di Indonesia
註釋

Buku ini menyajikan analisis mendalam tentang transformasi kurikulum pendidikan Indonesia dari masa ke masa, dimulai dari Kurikulum 1947 hingga Kurikulum Merdeka 2022. Pembaca diajak memahami bagaimana setiap kurikulum merespons kebutuhan zaman, mulai dari era pascakemerdekaan hingga kebutuhan pada abad ke-21.

Buku ini menguraikan secara sistematis karakteristik, latar belakang, serta dampak dari setiap kurikulum yang pernah diterapkan di Indonesia. Penulisan buku ini ditujukan bagi pendidik, mahasiswa, peneliti, dan pemangku kebijakan yang ingin memahami historis serta arah transformasi kurikulum nasional. Buku ini dapat menjadi referensi yang memperkaya wawasan sekaligus memicu diskusi konstruktif untuk perbaikan sistem pendidikan di masa depan.

Penyajian yang sistematis dengan bahasa yang mudah dipahami menjadikan buku ini wajib dimiliki bagi siapapun yang peduli terhadap inovasi pendidikan di Indonesia.